Pemkab Muaraenim Serahkan Aset PDAM Lematang Enim kepada PDAM Tirta PALI Anugerah Kabupaten PALI

TRIBUNSUMSEL.COM, MUARAENIM,- Pemerintah Kabupaten Muaraenim menyerahkan sejumlah aset PDAM Lematang Enim kepada PDAM Tirta PALI Anugerah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Selasa, (27/8/2019) di Kantor PDAM Lematang Enim.

Berdasarkan pantauan di lapangan, serah terima aset ini dilakukan langsung dengan penandatanganan MoU oleh Bupati Muaraenim, Ir H Ahmad Yani dengan Sekda PALI, Syahron Nazil SH dengan disaksikan langsung oleh Wabup Muaraenim H Juarsah SH, Sekda Ir H Hasanudin MSi, Dirut PDAM Lematang Enim Sartono SH serta unsur Muspida dan Muspika Kabupaten Muaraenim.

Sedangkan dari Kabupaten PALI dihadiri Ketua DPRD PALI Drs Soemarjono, Plt Direktur Perumdam Tirta Pali Anugerah Kabupaten PALI Drs Sigid Kristiawan MSi dan para pejabat Kabupaten PALI.



Seperti yang dikatakan Bupati Muaraenim, Ir H Ahmad Yani MM dalam sambutannya mengatakan penyerahan sejumlah aset tersebut di antaranya adalah aset aset bersumber dari dana PDAM sebesar Rp 6.1 miliar, aset bersumber dari APBD kabupaten Muaraenim sebesar Rp 31 miliar, aset bersumber dari APBD Provinsi sebesar Rp 17 miliar, aset bersumber dari APBN sebesar Rp 50 miliar, piutang Air sebesar Rp 7 Miliar dan piutang non air sebesar Rp 316 juta.

" Ada tiga hal dalam penandatanganan MoU ini yakni Penyerahan Aset PDAM Lematang Enim ini Kepada Perumdam Tirta PALI Anugerah,
Penyerahan Karyawan PDAM Lematang Enim Kepada Perumdam Tirta PALI Anugerah, dan Perjanjian Kerjasama Penjualan Air Bersih Secara Curah (BULK) antara Perusahaan Daerah Air Minum Lematang Enim Degan Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta PALI Anugerah Kabupaten PALI," katanya.

Selain itu lanjutnya penandatanganan Berita Acara Serah Terima Aset PDAM Lematang Enim Dari Pemerintah Kabupaten Muaraenim Kepada Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang llir, sesuai dengan amanat Undang -Undang Nomor 7 Tahun 2013 tentang Pembentukan Kabupaten Penukal Abab Lematang llir dan telah terbentuknya Perumdam Tirta Pali Anugerah pada Bulan Oktober 2017.

"Maka Pemerintah Kabupaten Muaraenim wajib menyerahkan Aset PDAM Lematang Enim berada di Wilayah Kabupaten Penukal Abab Lematang llir," katanya.

Ia juga mengatakan bahwa tujuan diserahkannya Aset PDAM Lematang Enim Kabupaten Muaraenim tersebut untuk mempermudah dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Dikarenakan aset tersebut berada di wilayah Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir sehingga Pelayanan air bersih terhadap masyarakat di Wilayah Penukal Abab Lematang llir dapat terlayani dengan maksimal," jelasnya.

Dikatakan Yani, untuk segala sesuatu yang belum diatur dalam Berita Acara Serah Terima kiranya Direksi PDAM Lematang Enim dan Direktur Perumdam Tirta Pali Anugerah segera membuat Kesepakatan I MoU sesuai dengan peraturan yang berlaku.

" Terkait dengan aset APBN dan APBD propinsi yang status izin pengelolaan sementara selama ini dilakukan oleh PDAM Lematang Enim, kiranya Pemerintah Penukal Abab Lematang Ilir bersama Perumdam Tirta PALI Anugerah dapat mengurus Status Aset tersebut," katanya.

Sementara itu Bupati PALI melalui Sekda, Syahron Nazil menyampaikan apresiasinya kepada Pemkab Muaraenim yang telah menyerahkan aset PDAM Lematang Enim kepada pihaknya.

"Sebenarnya sudah lama ini kami tunggu namun pada pemerintah inilah baru dapat direalisasikan, dan ini merupakan tindak lanjut dari amanat Undang-undang nomor 7 tahun 2013 tentang pemekaran Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir," katanya.

Dikatakan Syahron, dengan diserahkannya aset PDAM ini, pihaknya akan berusaha meningkatkan lagi pelayanan penyediaan air bersih di masyarakat.

"Karena ini merupakan salah satu urusan wajib pelayanan dasar. Setelah serah terima ini akan dilakukan pertemuan-pertemuan teknis untuk membicarakan hal-hal lain terkait pelaksanan operasionalnya," katanya.



Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Pemkab Muaraenim Serahkan Aset PDAM Lematang Enim kepada PDAM Tirta PALI Anugerah Kabupaten PALI, https://sumsel.tribunnews.com/2019/08/27/pemkab-muaraenim-serahkan-aset-pdam-lematang-enim-kepada-pdam-tirta-pali-anugerah-kabupaten-pali.
Penulis: Ika Anggraeni
Editor: Ray Happyeni

Kamis, 01/01/1970, 07:33